Timika, Papuadaily – KPU Mimika, Papua Tengah membuka pendaftaran pasangan calon Pilkada Mimika sesuai jadwal tahapan nasional pilkada serentak mulai 27-29 Agustus 2024.
Komisioner KPU Mimika Divisi Hukum Hieronimus Kia Ruma mengatakan pihaknya telah membuat simulasi pendaftaran yang secara teknis disesuaikan dengan jadwal dan tata cara ditetapkan KPU.
“Kemarin sudah ada tiga tim sukses dari masing-masing pasangan calon datang dan menyerahkan permohonan pembukaan akun Silonkada (sistem informasi pencalonan kepala daerah). Sekarang sudah bisa diakses,” kata Hironimus di Timika, Selasa (27/8/2024).
KPU Mimika menerima permintaan dua pasangan calon mendaftar di hari terakhir pendaftaran 29 Agustus. Salah satu paslon lainnya meminta di hari kedua pendaftaraan 28 Agustus.
“Salah satu paslon minta di jam 3 sore dan satu paslon jam 5 sore di hari yang sama, Kamis 29 Agustus. Sementara salah satu paslon di tanggal 28 Agustus jam 3 sore,” ungkap Hiro.
Adapun tiga pasangan calon hampir dipastikan akan berkontestasi di Pilkada Mimika, yakni Johannes Rettob – Emanuel Kemong (JOEL), Maximus Tipagau – Peggi Patricia Pattipi (MP3) dan Alexander Omaleng – Yusuf Rombe Pasarrin (AIYE).